Alhamdulillah, hari Kamis minggu lalu Dhiyaa ulang tahun yang pertama. Di hari ultah-nya Dhiyaa ini Ayah and Bunda sengaja ambil cuti biar bisa main sampai sore.
Ayah and Bunda sudah sepakat mau party kecil-kecilan buat kita bertiga aja (plus Adik tentunya). So hari Rabu sore Ayah and Bunda beli birthday cake. Rencana awal sih Bunda mau bikin sendiri. Tapi karena dapur belum mengijinkan ya terpaksa kita ambil yang gampang dulu: beli jadi. Dari bakery kita pergi ke Giant untuk beli asesoris ultah. Di Giant kita beli topi ultah, balon (lots of it), makanan dan minuman kecil buat dibagikan ke temen-temennya Dhiyaa.
Pulang dari Giant jam 9 malam ternyata Dhiyaa baru bangun tidur. Kayaknya Dhiyaa sudah tahu ortu-nya mau balik malem jadi dia tidur lebih awal. :) Setelah Dhiyaa bobo Ayah and Bunda langsung prepare macem2. Jam 12 semua sudah selesai. Balon-balon dan banner happy bday sudah digantung, box buat temen2nya Dhiyaa sudah diisi dan yang paling penting: Kuda Poni putih hadiah dari Ayah dan Bunda sudah dikasih hiasan. Hihihi, kudanya jadi lucu banget.
Pagi hari kita sudah taruh banyak balon di tempat tidur. Begitu bangun Dhiyaa langsung heran banget karena banyak balon. Hahaha, waking up and found lots of baloons on your bed is not every day thing, is it? Surprisingly, Dhiyaa langsung suka sama kuda poninya. Begitu lihat dia langsung cium: "Mmmuaahhhh". Ayah and Bundanya malah kaget. :) Setelah itu kita ke luar kamar untuk potong kue buat Dhiyaa and seterusnya Dhiyaa main balon sampai harus distop karena harus mandi. (Sorry ya Sayang, kalau mandi sih nggak boleh lupa).
Rencananya agak siang dikit boxes buat temen2nya Dhiyaa mau dianterin ke rumahnya masing2. Tapi kebetulan banyak temen-temennya Dhiyaa lagi main di luar. Ayah panggil semua untuk main di dalam rumah. Tahu kan gimana jadinya rumah kalau banyak anak kecil? Ya, benar! Tumpah ruah!!! Ada yang acak-acak mainan, ada yang rebutan mainan, ada yang minta pegang kura-kura, ada yang main kuda-kudaan. Rumah lebih heboh and lebih berisik dari biasanya. Kids were having fun!
Alhamdulillah Dhiyaa sudah satu tahun. Sudah bisa jalan and lagi seneng berceloteh macem-macem yang Ayah and Bunda belum ngerti. We wish you a happy birthday and we pray all the best for you, Sayang. :)
No comments:
Post a Comment